Tuesday, May 15, 2007

Resep berhenti mengompol, apa dooong???!!

Rating:
Category:Other


Fathiyya, putriku sudah 3,5 tahun tapi…Masya Allah selain cerewet, doyan makan, kuat jalan dan panjat memanjat, anak perempuanku ini juga jago ngompol! Dalam satu sesi tidur (misal: tidur siang ) putriku bisa 2 kali mengompol, belum lagi saat tidur dimalam hari.

Bahkan saat libur weekend bulan lalu, bukan dalam perjalanan di bus saja dia mengompol, tapi saat dipangkuanku diatas motor pun dia mengompol! Padahal kakaknya sudah berhenti mengompol di usia 13 bulan, dan sebenarnya Fathiyya pun sudah tidak mengompol saat usianya tepat 24 bulan. Namun saat memasuki usia 30 bulan (2,5 tahun ) kebiasaan mengompolnya datang lagi, bahkan semakin menjadi saat masuk usia 3,5 tahun ini. Setahuku, perlakuan serta treatment kami tidak berbeda pada putra-putri kami. Tapi kok hasilnya jauuuh berbeda…hmm…each child is unique, I believe!! Tapi kan bukan berarti dilegalkan begitu saja putriku mengompol sampai besar!! Wadduuuh sepertinya aku tidak berpengalaman dengan anak perempuan nie…maklumlah putriku ini satu-satunya cucu perempuan dari 9 cucu ibu-ayahku. The only grand daughter…doesn’t mean dia boleh terus mengompol kan???

Jurus-jurus dan rumus-rumus mencegah mengompol sudah dilakukan. Mulai dari pembiasaan buang air kecil sebelum tidur, tidak minum susu menjelang tidur, menghindari penggunan wejangan pengantar tidur untuk memotivasi agar tidak mengompol, mengolesi pusernya (her navel) dengan minyak khusus sampai menghujani pusernya dengan gigitan capung (dragon fly)!! Hallaaaaaaaaah…halllaaaaaaaaaaah…

Bahkan karena selalu mengompol, jika satu waktu dia tidak mengompol, putriku itu akan melonjak kegirangan “ Ummi dede ngga ngompol looh!” teriaknya bangga. Padahal aku sudah ganti lampinnya dengan yang kering. Apa aku perlu consult my psycholog? Ataukah putriku perlu dapat adik dulu supaya lebih dewasa?!!! ;P

6 comments:

  1. pakein popok, sabar, ntar juga berhenti... hehehe

    ReplyDelete
  2. I used to bring both legs up, then urut her ari-ari( in bahasa indonesia apa ya?) lama-lama juga berhenti si anak.....but at times she still does!

    ReplyDelete
  3. sama juga kok dalam bahasa indonesia...
    Thanks sis...jazzakallah untuk tips nya baru dengar nie tips macam nie...

    ReplyDelete
  4. istriku rajin natur, jam pipis anakkku kan tertentu, jadi pas waktu anak mulai nagsi jam tertentu mesti di inget weaktu pipisnya. nak takut atau ketakutan punya kebiasaan ngompol

    ReplyDelete
  5. usia anaknya berapa? putriku 3 tahun eeen sudah nda nangis lagi... apalagi jago tiduuur....yaaa bablas aja... doain aja ya sekarang masih di treatment...supaya bisa bangun malam untuk ditatur...walau sepertinya sussaaaah nian....kasian tidur lelapnya terganggu.... Thanks bro!! Jazzakumullah khair!

    ReplyDelete
  6. anakku oktober besok 3 th. dia sejak bayi sebulan dagh biasa di tatur. jadi ketika mau pipis selringnya minta di taur dengan b angun malam pada jam2 tertentu. waiyakum

    ReplyDelete