Monday, December 21, 2009

Ibu, Universitas Pertama Bagi Anak

Rating:
Category:Other
Dedicated to all mothers in this old earth ...
Alhamdulillah artikel ini dimuat di H.U. Pikiran Rakyat hari ini, 22 Desember 2009
Ibu, Universitas pertama bagi anak

Cinta dan kasih sayang ibu adalah alam semesta (universe) bagi anak. Rahim ibu yang melahirkan sang buah hati tercinta adalah universitas pertama yang dilalui seorang anak sehingga tumbuh berkembang menjadi insan yang paripurna.

Ibu adalah universitas dalam pengertian yang sesungguhnya. Universitas Ibu adalah universitas par excellence. Sebuah universitas terbaik di antara yang terbaik.

Bila universitas (perguruan tinggi) umumnya menawarkan pencapaian sains dan teknologi semata, Universitas Ibu menawarkan berbagai keterampilan hidup (life skills) yang terintegrasi secara utuh. Sejak masa pembuahan dan di alam rahim pun, seorang bayi sudah mendapatkan pendidikan dari ibundanya untuk senantiasa dekat kepada Allah SWT. Ketika lahir, anak-anak mendapat air susu eksklusif dari ibundanya. ASI eksklusif itulah yang membekali sang anak agar sehat, kuat, dan imun dari berbagai serangan penyakit. Setelah tumbuh menjadi anak-anak dan remaja, sang ibu merawat, mengasuh, dan mendidiknya dengan segenap cinta dan kasih hingga dewasa.

Ibu adalah seorang guru besar yang membimbing anak-anak didiknya menjadi manusia seutuhnya. Membimbing anak-anaknya dengan penuh kesabaran dan cekatan.

Setelah putra-putrinya menikah pun, seorang ibu dengan tulus ikhlas selalu siap menjadi "guru besar emeritus" yang senantiasa siaga memberi nasihat dan pelajaran bagi anak-anaknya. Bahkan, secara ekonomi, tidak jarang seorang ibu menjadi "jaring pengaman sosial", saat fundamental ekonomi rumah tangga sang anak mengalami krisis. Sang ibu kapan saja bisa melakukan "bailout" atau "dana talangan" kepada sang anak kapan pun dibutuhkan.

Figur ibu sebagaimana mandat dari "langit", memerankan dirinya sebagai pengemban berbagai tugas yang semuanya dipersembahkan untuk bekal anak-anaknya. Sebagaimana sebuah universitas, ibu adalah pendidik sekaligus pemilik, pembimbing sekaligus pengayom. Pada kasus tertentu, seorang ibu juga mendesain "kurikulumnya" agar link and match dengan tuntutan pasar kerja. Menjelang tugas-tugas asuhnya berakhir, tidak jarang seorang ibu juga menjadi pengarah karier sang anak, bahkan menjadi job seeker bagi anak-anaknya.

Secara epistemologis, ibu adalah salah satu sumber ilmu pengetahuan utama bagi seorang anak. Dari ibu, seorang anak bisa mengenal alam semesta dan lingkungan di sekitarnya. Dari sang ibu pula, anak-anak bisa mengenal rabb-Nya yang menciptakan jagat raya ini beserta segala isinya. Dari sang ibu, seorang anak bisa memperoleh pengetahuan dari hal-hal yang sederhana sampai ke hal-hal yang kompleks. Ibu pula yang mengajari anak-anak bangsa ini membaca, menulis, dan menghitung. Ibu juga menyadari bahwa setiap saat harus terus belajar dan belajar agar bisa mengembangkan dirinya dengan pengetahuan dan keterampilan yang memadai agar sang anak tumbuh menjadi anak yang sehat, cerdas, beriman, dan bertakwa.

Oleh karena itu, tidak berlebihan bila seorang ibu adalah aktor utama sekaligus sutradara bagi pencerdasan bangsa dan umat manusia. Anak-anak bangsa tidak akan mencapai derajat literasi yang baik bila tanpa ada peran ibu.

Kepada para ibu, semoga semakin membekali diri untuk menjadi universitas terbaik bagi anak-anaknya. Dan untuk para ayah, semoga senantiasa menjadi suporter pertama dan utama bagi lestarinya universitas ibu. Amin. Selamat Hari Ibu.


13 comments:

  1. ummi,siapa yg nulis artikel ini?ummi yah?^-^

    ReplyDelete
  2. iyya mba el...diedit ma hubby..msh perlu byk dipermak ya...somehow HAPPY MOTHERS DAY mba el, I believe you r one of great moms in the world..how lucky naomi n Ray...

    ReplyDelete
  3. ibu adalah sebagian dr diriku :)

    ReplyDelete
  4. wow....selamat yan tulisannya dimuat di koran..
    Selamat hari ibu...

    ReplyDelete
  5. great mbak!bagus buat para ibu" muda spt saya hehe..kadang egois selalu muncul waktu rayhan nakal >.<

    ReplyDelete
  6. selamat ya umi, tulisannya keren pisannn

    ReplyDelete
  7. happy mother's day too mba dian..kpn py baby lg nih? ;D

    ReplyDelete
  8. makasih mba Din...met hari ibu juga ya..

    ReplyDelete
  9. baru tau tulisan ini hihihi.... kerenan yg di FB ah...
    soalnya ada gw nya wkwkwkwk

    ReplyDelete